Indeks

Selasa, 17 Maret 2015

S051A031-037 Sesungguhnya Kami Diutus Kepada Kaum Yang Berdosa

(051:031)

qola

fama khotbukum ayyuhal-mursalin(a)

Dia (Ibrahim) berkata:

"Apakah urusanmu yang penting, wahai para utusan?"

(051:032)

qolu

inna ursilna ila qoumim mujrimin(a)

Mereka menjawab:

"Sesungguhnya kami diutus kepada kaum yang berdosa (kaum Lut),"

(051:033)

linursila 'alaihim hijarotam min thin(in)

"agar kami menimpa mereka dengan batu-batu dan tanah (yang keras),"

(051:034)

musawwamatan 'inda robbika lil-musrifin(a)

yang ditandai dari Tuhanmu untuk (membinasakan) orang-orang yang
melampaui batas."

(051:035)

fa-akhrojna man kana fiha minal mu'minin(a)

Lalu Kami keluarkan orang-orang yang beriman yang berada di dalamnya
(negeri Lut) itu.

(051:036)

fama wajadna fiha ghoiro baitim minal-muslimin(a)

Maka Kami tidak ,endapati di dalamnya (negeri itu), kecuali sebuah
rumah dari orang-orang muslim (Lut)

(051:037)

wa tarokna fiha ayatal lil-ladzina yakhofunal-'adzabal-alim(a)

Dan Kami tinggalkan padanya (negeri itu) suatu tanda bagi orang-orang
yang takut kepada azab yang pedih.

(QS 51 Surah Adz Dzariyat ayat 31 - 37)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar