Indeks

Kamis, 27 Juni 2013

S021A021-025 Tidak Ada Tuhan Selain Alloh


Sebelumnya ......
(021:021) amit takhodzu alihatam minal ardhi hum yusyirun(a)
Apakah mereka mengambil tuhan-tuhan dari bumi, yang dapat menghidupkan (orang-orang yang mati?)
(021:022) lau kana fihima alihatun illallohu lafasadata

fa sub-hanallohi robbil arsyi 'amma yashifun(a)
Seandainya pada keduanya (di langit dan di bumi) ada tuhan-tuhan selain Alloh, tentu keduanya telah binasa.

Maha Suci Alloh yang memiliki Arsy, dari apa yang mereka sifatkan.
(021:023) la yus-alu 'amma yaf'al(u)

wa hum yus-alun(a)
Dia (Alloh) tidak ditanya tentang apa yang dikerjakan,

tetapi merekalah yang akan ditanya.
(021:024) amit-takhodzu min dunihi alihah(tan)

qul hatu burhanakum

hadza dzikru mam ma'iya wa dzikru man qobli

bal aktsaruhum la ya'lamunal haq(qo)

fa hum mu'ridhun(a)
Atau apakah mereka mengambil tuhan-tuhan selain Dia?

Katakanlah (Muhammad), "Kemukakan alasan-alasanmu!

(Al Qur-an) ini adalah peringatan bagi orang yang bersamaku dan peringatan bagi orang sebelumku."

Tetapi kebanyakan mereka tidak mengetahui yang hak,

karena itu mereka berpaling.
(021:025) wa ma arsalna min qoblika mir rosulin illa nuhi ilaihi innahu la ilaha illa ana fa'budun(i)
Dan Kami tidak mengutus seorang rosulpun sebelum engkau (Muhammad), melainkan Kami wahyukan kepadanya, bahwa tidak ada tuhan selain Aku, maka sembahlah Aku.
(QS 21 Al Ambiya ayat 21-25)
Selanjutnya ......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar