Indeks

Sabtu, 18 Februari 2012

S005A004 - Mereka bertanya apa yang dihalalkan

Sebelumnya ......

(005:004)

yas-alunaka ma dza uhilla lahum

qul uhilla lakumuth thoyyibatu wa ma 'allamtum minal jawarihi mukallibina tu'limunahunna mim ma 'allamakumullah

fa kulu mim ma amsakna 'alaikum wadzkurus-mallahi 'alaihi

wattaqullaha

innallaha sari'ul hisab

Mereka bertanya kepadamu apa yang dihalalkan bagi mereka.

Katakanlah: "Dihalalkan bagimu yang baik-baik dan (buruan yang ditangap) oleh binatang buas yang telah kamu ajar dengan melatihnya untuk berburu, kamu mengajarinya menurut apa yang telah diajarkan Allah kepadamu.

Maka makanlah dari apa yang ditangkapnya untukmu, dan sebutlah nama Allah atas binatang buas itu (waktu melepasnya).

Dan bertakwalah kepada Allah,
sesungguhnya Allah amat cepat hisab-Nya.

(QS 5 Al Ma-idah ayat 004)


Selanjutnya ......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar